5 Tips Memantapkan Diri Ketika Bekerja di Luar Kota

Kini banyak kesempatan bekerja di berbagai kota yang tersebar di Indonesia. Banyak hal yang bisa dilakukan untuk menjadi karyawan yang berhasil di luar kota.

Gambar

5 Tips Memantapkan Diri Ketika Bekerja Merantau di Luar Kota – Bekerja di luar kota merupakan salah satu pengalaman yang tidak tergantikan. Jika Kamu adalah seorang perantau yang bekerja di kota orang, tentu pernah mengalami suka duka. Karena berjauhan dengan keluarga dan teman-teman di kampung halaman, ada saatnya Kamu harus melewati masa beradaptasi di lingkungan kota yang baru. Hal ini bukanlah sesuatu yang membuatmu sedih, namun justru sebaliknya. Bagaimana caranya agar tetap lancar dan berhasil kerja di luar kota? Berikut ini langkah-langkah yang bisa Kamu lakukan.

5 Tips Memantapkan Diri Bekerja di Luar Kota

  1. Selalu ingat target masa depan

Ketika memulai merantau dan mencari penghasilan di luar kota, ingatlah motivasi awal mengapa Kamu mengambil pekerjaan yang jauh dari kota kelahiran. Rindu akan kampung halaman adalah hal yang wajar, namun bertahanlah dengan mengingat target yang ingin dicapai. Memberi motivasi kepada diri sendiri bukan hal mudah. Tapi bisa dilakukan dengan sadar bahwa menjadi perantau adalah sebuah tantangan. Oleh karena itu, Kamu harus menjalaninya dengan semangat dan bertanggung jawab pada diri sendiri.

  1. Jangan lupa eksplor tempat baru di kota perantauan

Apabila Kamu sudah mantap untuk bekerja di luar kota, cobalah untuk merasa familiar dengan lokasi baru yang akan ditinggali. Caranya cukup sederhana, jalan-jalan menjelajahi kota akan membantu mengenali seluk beluk kota perantauan. Dengan begitu, rasa nyaman akan terbentuk ketika Kamu sudah mengenali jalan menuju tempat kerja, tempat untuk nongkorng, dan kuliner-kuliner khas kota tersebut.

  1. Tetap mengatur pertemuan dengan keluarga di kampung halaman

Meskipun jauh, sempatkanlah untuk tetap bertemu tatap muka dengan keluarga terkasih. Kesibukan kerja tidak menutuk kesempatan untuk melepas rindu dengan keluarga. Bila jarak dengan kampung halaman terlalu jauh untuk bertemu setiap bulan, Kamu masih bisa bertemu pada hari raya yang biasanya dijadikan hari cuti. Rutin bertemu dengan keluarga akan mengembalikan semangat bekerja di luar kota.

  1. Jaga komunikasi sepanjang waktu

Bila tidak bisa bertemu dengan pasangan, keluarga atau kawan lama setiap waktu, Kamu bisa menjaga komunikasi jarak jauh. Cara ini untuk mengakali jarak yang memisahkan kalian. Telepon atau video call mungkin bisa mengobati keinginanmu untuk mengobrol seperti biasanya. Dengan berkomunikasi rutin, memberi kabar dan saling bercerita keseharian, tentu sangat membantu menguatkanmu bekerja di luar kota.

  1. Mencari teman atau kenalan baru

Bekerja di luar kota bukan berarti Kamu sendirian, orang-orang di sekitarmu pun bisa jadi memiliki cerita yang sama sebagai anak perantauan. Nah, cobalah menjalin hubungan atau berteman dengan orang-orang baru di lingkungan yang juga baru. Mempunyai teman baru yang bisa diajak bicara akan membuat dirimu lebih betah berada di luar kota.

Itulah beberapa tips yang bisa membantumu lebih mantap bekerja di luar kota. Tidak selamanya bekerja di perantauan itu mudah, namun tidak sulit bagi orang yang mempunyai kemauan keras. Bertahanlah dan mencoba menjadikan tempat tinggal baru sebagai rumah kedua selain rumah di kampung halaman.

Bagikan
Follow LokerSemar.id Ikuti Kami